Artikel

Tren Konsumsi Aloe Vera sebagai Serat Alami

01 Maret 2021
Tren Konsumsi Aloe Vera sebagai Serat Alami

Di tengah pandemi Covid-19 yang saat ini masih melanda dunia, ada satu hal positif yang hadir di tengah masyarakat, yaitu meningkatnya kesadaran untuk selalu menjaga kesehatan dengan menjaga dan meningkatkan imun tubuh. Salah satu cara untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh adalah selalu menjaga kesehatan pencernaan.

Dilansir dari laman situs detikHealth, seorang ahli medis, dr Adeline Devita, mengungkapkan saluran pencernaan mempengaruhi hingga 80% dari sistem imun tubuh karena saluran pencernaan terdiri dari jaringan mukosa yang sangat luas, sehingga jika benda asing yang berefek negatif dan berpotensi menjadi penyakit masuk ke tubuh melalui saluran cerna bisa beresiko menyebabkan suatu penyakit.

Nah, menurut dr Adeline, agar pencernaan terjaga kesehatannya, kita disarankan untuk mengonsumsi makanan tinggi serat. Dengan memenuhi kebutuhan serat harian, dapat memelihara kesehatan usus, sehingga pencernaan sehat, imun tubuh pun meningkat. Lalu, dari mana kita bisa mendapatkan serat untuk kesehatan pencernaan?

Salah satunya adalah dengan mengonsumsi makanan kaya serat alami, seperti aloe vera. Dilansir dari laman situs honestdocs, kandungan serat yang cukup tinggi pada aloe vera bisa membantu memperlancar pencernaan dalam tubuh. Nutrisi tanaman ini juga berperan dalam membantu penyerapan protein pada makanan lain yang berdampak langsung pada kelancaran fungsi usus dalam melakukan proses pencernaan.

Manfaat yang mendukung proses pencernaan inilah yang membuat aloe vera saat ini menjadi tren di tengah masyarakat untuk membantu menjaga kesehatan tubuh. Walaupun bermanfaat, jika ingin mengonsumsinya sangat disarankan untuk memilih aloe vera yang sudah benar-benar diolah dengan baik dan getahnya sudah dibersihkan dengan maksimal.

Agar praktis, Wong Coco Aloe Vera bisa menjadi pilihan. produk persembahan Wong Coco ini dibuat dengan aloe vera yang dipanen dari perkebunan sendiri tanpa menggunakan pemanis buatan.

____di sini____

Wong Coco Aloe Vera berisi aloe vera dengan sensasi crunchy, yang dipadukan dengan rasa lemon, sehingga sangat cocok untuk disajikan untuk keluarga tercinta.

 

“Lihat Artikel Lainnya”

Trik Cegah Panas Dalam Saat Musim Pancaroba

Trik Cegah Panas Dalam Saat Musim Pancaroba

Salah satu keluhan yang sering ditemui selama musim pancaroba adalah penyakit panas dalam. Setiap orang bisa mengalami gejala yang tidak sama ketika merasakan panas dalam, mulai dari pilek, batuk, tubuh terasa linu sampai tenggorokan yang terasa tidak nyaman. Dilansir dari laman situs Republika, seorang dokter spesialis penyakit dalam dari Rumah Sakit Carolus, dr Laurentius Aswin Pramono SpPD M.Epid, mengungkapkan, "Yang dikatakan panas dalam ini sebenarnya seasonal flu." Penyebab Panas Dalam Menurut dr Laurentius Aswin Pramono SpPD M.Epid, terdapat 2 faktor yang bisa menyebabkan panas dalam lebih banyak ditemukan pada saat musim pancaroba, yaitu: Perubahan cuaca. Tekanan udara hingga suhu udara yang sering berubah bisa menyebabkan kondisi virus dan kuman menjadi semakin berkembang. Imun tubuh rendah. Selain perubahan cuaca, panas dalam juga dapat terjadi karena imun (daya tahan tubuh) yang rendah. Lalu, bagaimana cara pencegahannya?  Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah panas dalam khususnya ketika musim pancaroba dan berikut adalah saran dari dr Laurentius Aswin. Meningkatkan dan menjaga daya tahan tubuh. Ini bisa kita lakukan dengan mengonsumsi makanan cukup nutrisi dan jika dibutuhkan ditambah dengan konsumsi vitamin, seperti vitamin C. Minum yang cukup. Pastikan kamu cukup mengonsumsi air putih atau minuman yang mengandung banyak mineral.  Pemenuhan kebutuhan cairan yang baik bisa membantu melancarkan mekanisme dan metabolisme dalam tubuh dan salah satunya adalah daya tahan tubuh yang akan lebih melindungi tubuh dari ancaman panas dalam. Olahraga teratur Rutin berolahraga juga penting dilakukan untuk meningkatkan kebugaran tubuh supaya tidak mudah terserang panas dalam. Vaksinasi influenza Upaya pencegahan terakhir yang bisa dilakukan untuk mencegah panas dalam adalah vaksinasi influenza. Itulah beberapa trik cegah panas dalam saat musim pancaroba. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Wong Coco Family!

 15 Januari 2020
Hal-Hal yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum dan Setelah Vaksinasi Covid-19

Hal-Hal yang Sebaiknya Dilakukan Sebelum dan Setelah Vaksinasi Covid-19

Selain penerapan protokol kesehatan, pemberian vaksin yang sedang dilakukan oleh pemerintah juga menjadi salah satu upaya pencegahan penularan infeksi virus Corona yang sampai saat ini masih menjadi pandemi di banyak negara dunia. Jika Wong Coco Family tidak lama lagi akan menjalani vaksinasi, ada beberapa hal yang sebaiknya dilakukan dan dipersiapkan sebelum menjalani vaksinasi Covid-19.   Sebelum Vaksinasi Hindari olahraga berlebih Olahraga disarankan untuk tetap dilakukan sebelum mendapatkan vaksin, karena kebiasaan ini baik untuk membantu daya tahan tubuh tetap kuat. Namun, sebaiknya tidak melakukan olahraga secara berlebihan, karena hal ini justru bisa menyebabkan penurunan imun tubuh. Cukupi kebutuhan nutrisi Supaya imun tubuh tetap terjaga, kita disarankan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi, seperti protein, vitamin, dan mineral, selama 1 minggu sebelum dan setelah mendapatkan vaksin. Tidur yang cukup Beberapa hari sebelum vaksinasi, usahakan untuk mencukupi waktu istirahat dengan tidur selama 7–9 jam setiap malamnya. Ini penting dilakukan agar imun tubuh tetap terjaga. Jalani pengobatan dari dokter Untuk Wong Coco Family yang memiliki penyakit kronis, seperti tekanan darah tinggi, diabetes, atau infeksi HIV, jalanilah pengobatan dari dokter sebelum vaksinasi karena salah satu syarat untuk mendapatkan vaksin Covid-19 bagi penderita penyakit kronis adalah kalau kondisinya sehat dan terkontrol dengan pengobatan. Sesudah Vaksinasi Perhatikan efek samping vaksin Meskipun sangat jarang terjadi, vaksin kadang bisa menimbulkan efek samping yang cukup berbahaya, seperti reaksi alergi, sesak napas, dan anafilaksis. Karena itu, setelah mendapatkan vaksinasi, kita akan diminta untuk tidak meninggalkan fasilitas kesehatan di mana kita menerima vaksin selama kurang lebih 30 menit, supaya dokter bisa memastikan kita tidak mengalami efek samping tersebut. Redakan efek samping vaksin Untuk meredakan nyeri atau efek samping vaksin Covid-19 yang dirasa mengganggu, kita disarankan untuk beristirahat yang cukup, memberi kompres dingin pada area suntikan, dan lebih sering menggerakkan lengan yang disuntik. Tetap terapkan protokol kesehatan Walaupun sudah mendapat vaksinasi, bukan berarti kita sepenuhnya terhindar dari infeksi virus Corona. Ingat, walaupun sudah divaksin Covid-19, kita tetap bisa terkena penyakit ini, bahkan menularkannya kepada orang lain.   Itulah hal-hal yang sebaiknya dilakukan sebelum dan setelah vaksinasi Covid-19. Semoga informasinya bermanfaat untuk Wong Coco Family semua!

 21 Juni 2021
Tips Bebas Bosan Selama Liburan Sekolah di Rumah

Tips Bebas Bosan Selama Liburan Sekolah di Rumah

Libur sekolah telah tiba! Tapi karena pandemi Covid-19 masih terjadi, anak-anak terpaksa harus tetap di rumah dan tidak bisa pergi liburan seperti liburan sekolah tahun-tahun sebelumnya. Nah, agar liburan sekolah tidak terasa membosankan, berikut adalah beberapa tips yang Wong Coco Family coba!   1. Nonton TV atau video di YouTube Karena kegiatan sekolah via online sedang libur, tidak ada salahnya jika bersama anak meluangkan waktu nonton acara favorit di TV. Agar tidak bosan, kegiatan menonton bersama ini bisa diselingi dengan menyaksikan dengan konten-konten menarik di ada di Youtube.   2. Membuat kerajinan tangan Mencoba membuat benda-benda unik seperti kerajinan tangan bersama anak bisa menjadi kegiatan yang mengasyikkan. Selain bisa dijadikan dekorasi, Si Kecil juga bisa mengembangkan kreativitasnya.   3. Memasak bersama Memasak bersama anak juga bisa menjadi salah satu kegiatan menyenangkan selama liburan sekolah. Pilihlah menu kesukaannya agar Si Kecil bersemangat untuk mengolahnya bersama di dapur.   4. Ikut lomba mewarnai dan menggambar dari MyJelly Kegiatan yang satu ini tidak kalah menyenangkan dengan kegiatan-kegiatan yang disebutkan sebelumnya. Selain bisa mengisi waktu selama libur sekolah, Si Kecil juga berpeluang memperoleh hadiah jika mereka terpilih sebagai pemenang lomba mewarnai dan menggambar dari MyJelly. Jadi tunggu apalagi? Yuk ikutkan Si Kecil dalam lomba ini!     Nah, agar Si Kecil bersemangat saat mengikuti lomba ini, sediakan MyJelly sebagai cemilannya ya! Produk jelly persembahan Wong Coco ini dibuat dengan gula asli, tanpa pemanis buatan dan tidak memakai bahan pengawet sehingga cocok dinikmati sebagai cemilan selama libur sekolah.  

 05 Juli 2020