Artikel

Terbiasa Konsumsi Kopi Berlebih Bisa Turunkan Daya Tahan Tubuh, Benarkah?

09 Maret 2020
Terbiasa Konsumsi Kopi Berlebih Bisa Turunkan Daya Tahan Tubuh, Benarkah?

Meneguk secangkir kopi di pagi hari sebelum kerja atau saat kantuk menyerang di siang hari memang terasa menyegarkan. Tapi ingat, sebaiknya tidak terlalu sering minum kopi, karena jika terlalu sering bisa melemahkan sistem daya tahan tubuh untuk melawan infeksi.

Dilansir dari laman situs Copeman Healthcare, konsumsi kafein berlebih bisa memicu pelepasan produksi hormon kortisol (hormon stres) yang tinggi sebagai reaksi terhadap stres fisik dan juga mental. Kalau sudah begini, tubuh akan lebih rentan mengalami peningkatan gula darah, kolesterol dan trigliserida, serta penekanan pada sistem daya tahan tubuh.

Seorang konsultan nutrisi Niti Desai juga mengungkapkan hal yang sama. Dilansir dari laman situs Thehealthsite, menurut Niti Desai, kopi bisa melemahkan sistem daya tahan tubuh melalui 3 cara berikut ini:

  1. Produksi hormon stres meningkat

Kafein yang terkandung dalam kopi jika dikonsumsi berlebih bisa meningkatkan hormon stres atau kortisol. Hormon stres berlebih bisa mengganggu sistem daya tahan tubuh yang akhirnya akan memicu berbagai masalah kesehatan.

  1. Sel-sel kekebalan tubuh terganggu

Asupan kafein yang berlebih bisa menurunkan produksi antibodi dalam tubuh, karena kafein akan memblokir sel T dan sel B dalam tubuh yang bertugas untuk melawan infeksi.

  1. Risiko insomnia meningkat

Kafein berlebih juga bisa membuat kita insomnia. Padahal, kurang tidur bisa meningkatkan kadar hormon kortisol yang akan melemahkan sistem daya tahan tubuh.

Melihat fakta-fakta di atas, ada baiknya jika kita tidak terlalu sering atau berlebihan dalam mengonsumsi kopi. Sesekali tidak mengapa, tapi terlalu sering bisa menyebabkan daya tahan tubuh kita terganggu. Semoga bermanfaat dan ingat untuk selalu menjaga kesehatan dengan melakukan gaya hidup yang sehat ya, Wong Coco Family!

“Lihat Artikel Lainnya”

Mau Sukses? 5 Hobi Baru Ini Bisa Kita Lakukan di Tahun 2022

Mau Sukses? 5 Hobi Baru Ini Bisa Kita Lakukan di Tahun 2022

Ada banyak sekali kegiatan yang bisa dijadikan sebagai hobi. Mulai dari melukis, membaca buku, menulis, melakukan berbagai macam olahraga, dan lain sebagainya. Tidak hanya bisa membuat diri sendiri menjadi bahagia karena melakukan hal yang disukai, cukup banyak orang yang menjadi sukses karena mau menekuni dengan sungguh-sungguh.   Apakah Wong Coco Family masih bingung dengan hobi baru yang bisa ditekuni? Berikut adalah 5 hobi baru yang bisa dilakukan di tahun 2022 yang membawa manfaat bagi perkembangan diri sendiri.   Hobi yang menghasilkan uang   Saat ini ada cukup banyak jenis hobi yang bisa kita tekuni dan akhirnya bisa menghasilkan uang. Contohnya? Hobi memasak. Tidak perlu membuka warung atau restoran, saat ini Wong Coco Family yang hobi memasak bisa menjual hasil masakan yang dibuat di banyak platform dan aplikasi online.   Hobi yang membuat tubuh tetap sehat   Bersepeda merupakan contoh salah satu jenis hobi yang bisa membuat tubuh kita tetap sehat dengan aktif bergerak. Kesehatan tubuh harus menjadi sebuah prioritas yang jangan sekali-kali diremehkan. Saat kesehatan terjaga dengan baik, maka tidak lagi ada hambatan untuk aktif beraktivitas dalam usaha meraih kesuksesan.   Hobi yang membuat kita menjadi kreatif   Ada banyak hobi yang bisa Wong Coco Family lakukan untuk mengasah daya kreativitasmu. seperti melukis, menyanyi, mendesain, dan lain sebagainya. Hobi-hobi yang mampu mengasah kreativitas ini tidak hanya akan sangat menunjang untuk Wong Coco Family yang ingin sukses di industri kreatif, tapi juga industri-industri lain karena hampir semua industri dan lapangan pekerjaan membutuhkan orang-orang yang kreatif.   Hobi yang menambah ilmu dan pengetahuan   Membaca banyak buku, aktif berdiskusi di forum online, atau sekadar gemar berpartisipasi di berbagai jenis seminar bisa menjadi hobi yang akan mengantarkan kita kepada kesuksesan karena bukan rahasia lagi sebagian orang sukses merupakan mereka yang kaya ilmu dan pengetahuan.   Hobi yang mampu mengembangkan pola pikir   Menulis jurnal harian merupakan salah satu hobi yang dapat mengembangkan pola pikirmu. Wong Coco Family juga aktif bersosial media? Itu juga termasuk sebuah hobi yang mampu mengembangkan pola pikir, karena interaksi manusia di dunia maya adalah cerminan dari pola pikir masyarakat. Namun bersosial media harus dilakukan secara positif, jangan berlebihan dan menjadi kecanduan juga ya, Wong Coco Family!   Itulah 5 hobi baru yang bisa kita lakukan di tahun 2022. Semoga informasinya bermanfaat untuk Wong Coco Family semua!

 21 Desember 2021
Kebiasaan Buruk di Akhir Pekan yang Sebaiknya Dihindari

Kebiasaan Buruk di Akhir Pekan yang Sebaiknya Dihindari

Saat akhir pekan, kita bisa bebas melakukan apa saja yang kita inginkan. Walaupun begitu, ada beberapa kebiasaan buruk yang sebaiknya tidak kita lakukan saat akhir pekan. Apa saja kebiasaan buruk di akhir pekan yang sebaiknya dihindari? Berikut adalah beberapa kebiasaan buruk tersebut. Bermalas-malasan Tidak ada larangan memang untuk bermalas-malasan di akhir pekan. Tapi ingat, sebaiknya jangan menghabiskan waktu satu hari di akhir pekan hanya untuk bermalas-malasan ya, Wong Coco Family!  Terlalu lama bermalas-malasan bisa membuatnya menjadi kebiasaan buruk dan berdampak pada kesuksesan. Selain itu, jika terlalu lama bermalas-malasan, saat hari Senin tiba, kita bisa menjadi kurang bersemangat untuk menjalani aktivitas. Makan tidak sehat Saat akhir pekan, biasanya kita akan lebih memilih memanjakan diri, dan salah satunya dengan mengonsumsi makanan enak tapi kurang sehat.  Wong Coco Family pasti sudah tahu bahwa mengonsumsi makanan kurang sehat akan berpengaruh pada kesehatan tubuh kita nantinya. Jadi, usahakan untuk tetap mengonsumsi makanan sehat saat akhir pekan ya, Wong Coco Family! Terlalu lama menatap layar Saat akhir pekan tidak sedikit yang menghabiskan waktu akhir pekan dengan nonton televisi, serial, bermain komputer, atau sekadar bermain ponsel. Padahal, akhir pekan bisa menjadi waktu yang tepat untuk berhenti menatap layar dan melakukan kegiatan lain selain kegiatan menatap layar. Malas olahraga Ketimbang bermalas-malasan dan menatap layar seharian, ada baiknya jika kita berolahraga. Akhir pekan merupakan waktu yang tepat untuk melakukan berbagai macam olahraga yang diinginkan, seperti bersepeda atau sekedar jalan santai keliling lingkungan sekitar.   Itulah beberapa kebiasaan buruk di akhir pekan yang sebaiknya Wong Coco Family hindari. Semoga informasinya bermanfaat!

 01 Desember 2021